Jakarta – 20 Desember 2024, Ligo Group mengadakan acara makan malam bersama dengan seluruh karyawan dari PT Ligo Group yang berlokasi di Hachi Grill, Puri. Acara ini bertujuan untuk mempererat hubungan antar pegawai serta memberikan suasana santai di tengah kesibukan kerja sehari-hari.
Setelah semua mendapatkan tempat duduk, seluruh peserta menikmati hidangan yang telah disiapkan. Banyak menu yang di sediakan,mulai dari daging yang menjadi favorit banyak orang, sayur, sate, hingga makanan penutup.
Acara makan bersama ini bukan hanya tentang makanan, tetapi juga tentang menciptakan hubungan yang lebih akrab antar pegawai. Dengan suasana yang santai sehingga karyawan dapat saling bercerita, bercanda, dan membangun solidaritas yang lebih kuat.
Acara makan bersama ini di akhiri dengan sesifoto bersama untuk mengabadikan momen berharga. Dengan kegiatan seperti ini, PT Ligo Group tidak hanya menunjukkan apresiasi kepada karyawan, tetapi juga memperkuat budaya kerja yang harmonis dan penuh kebersamaan. Semoga kedepannya, acara serupa dapat terus diadakan untuk menjaga semangat positif dilingkungan kerja.